Jumat, 31 Oktober 2014

JT 311014 : “DSME” Terima Order 3 x 18.000-19.000 TEUs


Walau belum diketahui secara spesifik siapa juragan kapal ato operator mana yang memesan 3 unit kapal berkapasitas 18.000 – 19.000 TEUs, namun dalam waktu dekat pasti terbukan juga koq. Galangan yang kasih info “Daewoo Shipbuilding & Marine Engineering” (DSME).

Yang pasti si pemesan datang dari Eropa dan uang yang dibelanjakan KRW 490,1 milyar (= USD 466,5 juta) ato harga per unitnya sekitar USD 155,5 juta dan itu harga untuk kapal kontainer anyar yang memiliki kapasitas antara 18.000 – 19.000 TEUs saat ini.  

Rencana pengiriman kapal diatas di bulan Februari 2017 dan pastinya ini juragan punya prediksi bagus sehingga gak mau berlama-lama memesan kapal. Mirip ungkapan di negeri ini, lebih cepat lebih baik he he he.

DSME adalah galangan kapal ternama di Korea Selatan dan memiliki reputasi oke. DSME juga yang membangun 20 unit kapal Maersk Line Triple-E series serta 9 (Sembilan) unit kapal pesanan Bank of Communications Leasing (BoCoM) dan Minsheng Financial Leasing (MSFL).

Lha bank koq pesan kapal ? Namanya juga membiayai, otomatis ada fee-nya lah. Nah 9 unit kapal yang dipesan institusi perbankan tersebut, didukung oleh pelayaran agresif yang kini bercokol di urutan ke-2 dunia, Mediterranean Shipping Co. (MSC).

Kapal pertama dari seri ini yang akan segera dioperasikan MSC yakni kapal MSC Oscar. Kapal ini sudah diapungkan dan tinggal menyelesaikan pekerjaan akhir saja. Good luck !

Sumber : Dari Sana-sini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar