Rabu, 19 Juni 2013

JT 190613 : Update – Mitsui Kirim Tim Penyelamat “MOL Comfort”

Menyambung informasi sebelumnya, terkait isu hilangnya ato tenggelamnya kapal kontainer ini, ternyata pihak “Mitsui O.S.K Lines” (MOL) menyebutkan, pihaknya sedang menurunkan tim penyelamat guna mengamankan aset.

Setidaknya, kondisi tenggelam ato hilang cukup membuat kening berkerut. Koq bisa – kecuali kejadian yang benar-benar huebat ! Kini pihak Mitsui kabarnya mengirimkan regu penyelamat kapal kontainer, semoga berhasil.

Pihak pelayaran Jepang ini mengkonfirmasi bahwa kapal terbelah di bagian tengahnya dan kondisinya masih terapung di perairan Laut Arabia (tuh khan gak hilang) ! Juga ditegaskan, hingga saat ini belum ada info kebocoran ato polusi yang disebabkan dari kecelakaan ini.

MOL bahkan sudah mengatur patroli untuk mengamankan area sekitar, agar aman bagi pelayaran lain, dengan memberangkatkan kapal patroli dari Jebel Ali, Uni Emirat Arab (UEA). Bila lancar, kapal akan ditarik ke lokasi terdekat dan diprediksi tiba hari Sabtu 22/06 ini.

Walau kondisi cuaca kurang bersahabat, operasi penyelamatan MOL Comfort akan membutuhkan upaya ekstra agar tidak benar-benar terbelah ditengah laut. Bagaimana skenario penyelamatannya, tidak disebutkan secara detil.

Tunggu kabar selanjutnya aja ya. Sekarang jelas, kapal MOL Comfort tidak hilang, tidak juga tenggelam. Bahwa kapal mengalami patahan dibagian tengahnya, ya.

Rujukan sebelumnya baca : JT 180613 : “MOL Comfort” Hilang Di Laut Arab dan JT 170613 : Tragedi Pelayaran Kontainer Minggu ini.


Sumber : linervision.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar