Senin, 27 April 2015

JT 270415 : Branding "Manulife" Di KA Bandara

Tahu dunk, kereta api (KA) bandara di Indonesia yang khusus didisain untuk bisa terintegrasi dengan moda lain yaitu bandar udara (bandara) Kuala Namu, Medan, Sumatera Utara. Hmm ...

Hari Senin 27/04, PT Railink bersama PT Asuransi Jiwa Manulife Indonesia melakukan peresmian branding Kereta Api Bandara, dengan agenda utama penandatanganan kerjasama, gunting pita, eduwisata dan pemberian donasi oleh pihak Manulife Indonesia kepada Siswa Binaan.

Pihak PT Railink diwakili oleh Direktur Utama PT Railink (Heru Kuswanto), VP Non Passanger Business Development (Bodhaswara), dan GM PT Railink cabang Medan (Agus Setia Supriatna), sedangkan pihak PT Asuransi Jiwa Manulife Indonesia diwakili oleh CEO & President Director (Chris Bandl), VPD & Chief Agency Officer (Nelly Husnayati), SVP & Chief Client Officer (Novita J. Rumngangun) dan seluruh jajaran manajemen.

Pada kesempatan ini, Ibu Nelly Husnayati selaku VPD & Chief Agnecy Officer PT Asuransi Jiwa Manuife Indonesia menyampaikan bahwa PT Railink dan Manulife Indonesia mempunyai misi yang sama yaitu “Menjadi Andalan”.

PT Railink menjadi andalan dalam moda transportasi bebas macet dan PT Manulife menjadi andalan dalam. financial planning dengan kelas premium.

Di hari yang sama, pihak Manulife Indonesia juga mengajak 30 anak binaan PKPU yang merupakan pelajar dari Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri yang berada di Medan untuk lebih “melek keuangan”. Edukasi ini dilakukan diatas KA Bandara PT Railink yang merupakan paket kegiatan Eduwisata.

Foto kegiatan terlampir.



Sumber : CorComm PT Railink.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar