Senin, 25 November 2013

JT 251113 : “EC” Incar 14 Pelayaran Global

Lagi, European Commission (EC) mensinyalir, ada 14 (empatbelas) perusahaan pelayaran besar yang bakal menghadapi gugatan anti-trust dan hanya mengecualikan 1 (satu) diantara “Top 10” pelayaran dunia.

Mereka adalah : “China shipping Container Lines” (CSCL), “CMA CGM”, “Cosco Container Lines”, “Evergreen Lines”, “Hapag-Lloyd” (H-L), “Hanjin Shipping” (HJS), “Hyundai Merchant Marine” (HMM), “Maersk Line”, “Mitsui OSK Lines” (MOL), MSC, OOCL, NYK, UASC dan Zim Line.

Raksasa pelayaran Maersk Line, MSC dan CMA CGM, HL dan Evergreen mengakui pihaknya sedang dalam proses investigasi oleh EC. Kasus ini menindaklanjuti aksi sidak petugas EC di bulan Mei 2011 lalu.

Sejumlah pelayaran yang luput dari incaran petugas EC saat ini : APL (afiliasi NOL Group), “Hamburg-Sud” (H-S), YML, CSAV, “K” Line dan PIL. Temuan terdahulu, pelayaran-pelayaran diatas memberikan diskon yang dianggap tidak sesuai ketentuan yang berlaku.

Kabarnya, EC ingin menarik mundur evaluasinya sejak tahun 2009 hingga sekarang, apa yang sudah dilakukan oleh pelayaran-pelayaran tersebut sedangkan otoritas di Amrik yakni FMC mengharapkan, progress dicantumkan di website dalam kurun waktu  30 hari dalam masa penyesuaian harga.

Pelayaran mana yang akan dijaring serta dimintai klarifikasinya, masih butuh waktu. Kita tunggu saja ya.


Sumber : Dari Sana-sini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar