Senin, 19 Desember 2011

JT 191211 : Regu Penyelamat Rena Diganggu Badai


Ada-ada saja keluh sebagian orang, tapi ya itulah kenyataannya. Hantaman gelombang setinggi 6 meter dan badai disertai angin berkecepatan 30 knots, mempersulit regu penyelamat yang bertugas di kapal kontainer Rena dan kerjanya ngga maksimal.

Asal tahu aja, kapal Rena yang dioperasikan Mediterranean Shipping Co. (MSC) kandas sejak tanggal 05/10 lalu ato hampir 10 minggu terduduk manis di atas batuan karang Astrolobe Reef, Selandia Baru.

Sebelumnya, regu penyelamat berhasil mengevakuasi 206 unit kontainer dan menyisakan 1.076 unit diatas kapal. Sementara 86 unit lainnya dilaporkan hilang semenjak kapal kandas. Upaya terbaik terus dilakukan oleh Svitzer dkk.

Kru regu penyelamat mengamati adanya tekukan di sisi sebelah kanan kapal Rena. Sekali lagi, ditegaskan oleh otoritas terkait, sejauh ini masih aman dan percayakan kepada ahlinya. Tapi biar ngga penasaran, silahkan sambil disimak fotonya ya. 

Kapal Rena kabarnya sudah menebar tumpahan minyak sejauh 5 km dengan lebar 30 meter. Saat badai menyerang, 2 (dua) unit kontainer terhempas lagi ke laut, 1 dilaporkan tenggelam sedangkan satunya mengapung – demikian laporan media cetak SunMedia.

Tetap optimis dan lakukan yang terbaik, agar Rena bisa segera diselamatkan. Rujukan info terkait kapal Rena, silahkan baca JT 141211 : Cuaca Buruk Hambat Evakuasi Rena dan JT 051211 : Biaya Penyelematan Rena > MSC Napoli.

Tambahan info di JT 241111 : Evakuasi Rena Terkendala Cuaca Buruk, JT 231111 : Cafer Dede dan Rena Lakukan Evakuasi Kontainer, JT 071111 : Drama Rena – Kontainer Siap Dievakuasi,  JT 031111 : MSC Dibayangi Klaim Rena dan JT 281011 : Update - Minyak Rena Mulai Dipompa.

Info sebelumnya, JT 191011 : MNZ – Kapal Rena Ngga Pecah Koq, JT 171011 : Minyak Rena Dekati Pantai NZ, JT 151011 : Costamare Minta Maaf Atas Insiden Rena, JT 121011 : Akhirnya, Master Kapal Rena Ditahan, JT 111011 : MNZ Minimalisir Dampak Rena dan JT 091011 : Kapal Kontainer Rena Kandas di NZ.

Sumber : SN-TR.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar