Selasa, 24 Mei 2011

JT 240511 : CMA CGM Lepas Saham Malta Freeport Terminals

Guna memperkuat struktur permodalannya, pelayaran Perancis yang menduduki peringkat ke-3 didunia, tengah dalam pembicaraan serius dengan pihak lain, untuk melepas 49% saham Malta Freeport Terminals.

Target waktunya kapan ? Segera karena CMA CGM memiliki kewajiban untuk membayar hutang ke lembaga keuangan yang nilai hutangya mencapai USD 4,5 milyar. Tahun 2009 CMA CGM merugi USD 1,4 milyar dan saat itu dunia biz dihantui krisis.

Di Marsaxlokk, Malta Freeport Terminals, CMA CGM membenamkan harapan masa depannya. Di tahun 2010 lalu, sekitar 2,37 juta TEUs berhasil di-handle. Pelabuhan lain yang ditangani bareng dengan pihak ke-3 adalah Portsynergy, Marseilles (bersama DP World).

Lantas, kira-kira siapa sih investor yang paling berminat dengan lokasi terminal di Malta ini? Walau didebat keras dan ditolak menyebutkan nama, cuma dari sumber yang bisa dipercaya, Maersk salah satu pembeli potensil.

Iyalah, terserah aja. Kita khan ngga ngaruh sama sekali kecuali info tadi justru jadi wacana menguntungkan bila tengah berdiskusi dengan Client di pasar. Setuju ?

Sumber : Dari Sana-sini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar