Minggu, 01 Desember 2013

JT 011213 : "HJS" Umumkan CEO Baru



Selepas mundurnya CEO terdahulu, pihak "Hanjin Shipping" (HJS) langsung berburu kandidat supaya aktifitas pelayaran besat Korea Selatan ini gak sampe terganggu. Hasilnya, ketemu juga yang diharapkan manajemen.

Kabarnya, Tai Soo Suk dari "Hanjin Transportation" yang sudah bergabung disana sejak tahun 2008, akan menjadi CEO dan Presiden "Hanjin Shipping" (HJS) per hari ini juga. Tapi secara formal legal menunggu hasil rapat umum pemegang saham (RUPS) di bulan Maret 2014.

Selain di Hanjin Transportation. Tai Soo Suk juga pernah menjabat posisi strategis di afiliasi lain, Korean Air. Di Korea sana, Hanjin merupakan salah satu raksasa biz yang menggurita, utamanya bergerak di sektor transportasi. HJS sendiri memiliki 200 unit kapal dengan bermacam tipe, mulai kapal kontainer, bulk hingga tanker.

Semasa kuliah dulu, Suk mengambil spesialisasi ekonomi di Seoul National University dan mendapat gelar Master di MIT Sloan. Usai lulus, Suk bergabung di maskapai kebanggan warganya, "Korean Air", sekitar tahun 1984 sebagai Head of Business Strategy selain Chief Director area Amrik yang menjadi kantor pusat wilayah sana.

Suk menggantikan posisi Young Min Kim yang mengajukan pengunduran diri per tgl 11/11 setelah HJS dilanda kerugian bertubi-tubi dan gagal mendapat dukungaan dari perbankan untuk penambahan modal. Kim menjadi CEO HJS sejak Januari 2009.

Ayooo berjuang lagi, supaya kembali bergirah dan bersemangat !

Sumber : Dari Sana-sini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar