Minggu, 24 Mei 2015

JT 240515 : KA "Bangunkarta" Senggol KA Barang

Musibah kembali melanda dunia perkeretaapian nasional. Kali ini kereta yang dikabarkan tergelincir di emplasemen Waruduwur dan menabrak kereta barang adalah KA Eksekutif Bangunkarta, jurusan Jakarta - Surabaya.

Kejadian di hari Sabtu 23/05 sekitar jam 18.45 tsb, mengganggu arus lalu lintas kereta api (KA) penumpang maupun barang. Tiga gerbong dikabarkan keluar dari jalur rel dan untuk saat ini rute dialihkan melalui Prupuk dan memutar ke Stasiun Cirebon.

Lokomotif Bangunkarta terguling dan menghalangi perjalanan. Pada pukul 22.00, penumpang mulai diangkut menggunakan bus menuju Stasiun Kejaksan Cirebon, sekitar 15 km dari Waruduwur. Sebagian penumpang diangkut menggunakan truk polisi.

Penumpang tujuan Semarang difasilitasi untuk meneruskan perjalanan menggunakan bus, sedangkan penumpang tujuan Solo, Madiun, Nganjuk, Jombang, dan Surabaya dipindahkan ke kereta lain di Stasiun Cirebon.

VP Head of Corcomm PT KAI, Agus Komarudin memastikan akan memberikan ganti rugi kepada penumpang berupa pembayaran penuh tiket. Penyebab kecelakaan kereta tersebut belum bisa dipastikan, apakah karena kesalahan manusia atau faktor lain.

Info sementara, 2 (dua) terluka dan lainnya masih dalam pengecekan. Ikut prihatin.

Sumber : Dari Sana-sini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar