Selalu ada efek apapun namanya, apalagi klo merger. Organisasi gede maupun kecil
bakal nemuin isu-isu model begini. Yang kini terjadi yaitu tergesernya CFO (chief financial officer) Hapag-Lloyd,
Peter Ganz (47 tahun), dan digantikan oleh Nicolas Burr (39 tahun) dan sebelumnya menjabat CFO CSAV, sejak tahun 2012. Oohh gitu ...
Kabarnya, Ganz "dipaksa" mengundurkan diri
dalam waktu yang singkat karena posisinya segera diisi wong anyar tadi. Apakah
ini merupakan isi kesepakatan tempo hari, seandainya CSAV jadi merger dengan
H-L ? Terlalu jauh menyimpulkan dan kita bukan pengamat tulen. Kita pengamat
jadi-jadian he he he.
Burr sebelumnya pernah menduduki jabatan strategis
manajemen di Santiago, Buenos Aires dan
Wilmington, Delaware (Amrik), serta
merupakan lulusan MBA dari MIT di Boston.
Hmm boleh juga dunk. Risiko jabatan kadang seperti itu, lebih banyak tidak
terduganya ketimbang yang terduga ya.
Ternyata pernyataan resmi perusahaan menjelaskan bahwa
CSAV berhak menempatkan seorang CFO kelak bila jadi bergabung dengan H-L.
Nyatanya begitu. Ya gpp, wong di parpol aja ada deal politik, masa iya bisnis
mo gratisan juga. Hari gini !
CEO
H-L Michael Behrendt menyampaikan, dalam situasi seperti ini
(maksudnya eksistensi merger H-L dengan CSAV), posisi Ganz diakui berada dalam
situasi yang rumit tetapi diakuinya Ganz bisa menerima kondisi tersebut karena
deal tersebut sudah dinego jauh-jauh hari. Bukan maujud dalam 1-2 bulan gitu.
Nah, siap-siap ya kalo perusahaan Anda merger, tergeser
ato promosi, anginnya lebih berasa loh ... He he he. Congrats H-L. Punya CFO
anyar nih. Siiip.
Sumber : Dari Sana-sini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar