Kamis, 03 Desember 2020

JT 031220 : MV. Seroja Lima Kehilangan 27 Kontainer

 

Ancaman cuaca buruk disuatu saat bisa sangat mengkhawatirkan. Bukan lawan manusia jika kejadian tersebut sudah kehendak alam, upaya terbaik yakni meminimalisir tingkat kerusakan ato kerugian.

Redaksi membaca info bahwa kapal berbendera Panama, Seroja Lima dikabarkan kehilangan 27 kontainer di laut + 90 kontainer lainnya rusak (seberapa rusak harus nunggu investigasi dari lembaga yang berwenang).

Kapal berkapsitas 8.540 TEUs ini dikabarkan sedang dalam perjalanan dari Pelabuhan King Abdullah, Saudi Arabia menuju Newark, Amrik – demikian menurut laporan media Maritime Bulletin yang bermarkas di Kiev.

Kontainer hilang di kawasan Azores, pagi buta di bulan November 2020 dan akhirnya ditemukan di Freeport Bahama. Menariknya lagi, kapal Seroja Lima ini pernah mengalami hal serupa pada tgl 15/11/2014 ato 6 tahun silam di lepas pantai Port of Ngqura, Afrika Selatan dan kehilangan 27 kontainer.

Ingat, jangan dibuat prediksi mistik. Warga +62 biasanya paling suka yanganeh2, nah ini nih dst. Sebaliknya kita musti prihatin karena deretan kapal kontainer ato kapal barang lain yang terkena musibah serupa, bakal bergantian.

Sumber : Dari Sana-sini / Foto : FleetMon.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar