Kamis, 21 Mei 2015

JT 210515 : Masinis Loko "DB" Mogok Di Jerman

Bagi sebuah negara, gangguan di industri perkeretaapian jelas sangat vital. Pasalnya, angka pengguna kereta api (KA) di Jerman berjumlah 5,5 juta penumpang setiap harinya dan angkutan barang sekitar satu perlimanya diangkut dengan KA.

Bukan angka yang kecil dan pada saat aksi demo dirilis, akan berlangsung berapa lama, manajemen sudah hitung-hitungan. Bukan secara uang tetapi menyangkut layanan, pastinya menyentuh kredibilitas dan komitmen.

Rencananya, masinis KA di Jerman yang tergabung dalam serikat : Gewerkschaft Deutscher Lokomotivfuhrer (GDL), baru saja mengumumkan aksi demo yang akan berlangsung selama kurang lebih semingu dan ini merupakan yang ke-9 kalinya terjadi di Deutsche Bahn (DB).

Target pertamanya justru KA angkutan barang dan baru angkutan penumpang. Repotnya untuk kali ini, blon ada kepastian sampe kapan demo akan berlangsung. Kalo semingguan, ya relatif walau merugi. Tapi bila waktunya tak terbatas, hadeuuuh blon kepikiran kayaknya.

Rencananya bakal berlangsung seminggu tapi bisa juga lebih, itu yang bikin bergidik warga. Klo mo selesai, 48 jam sebelumnya bakal diinfo sehingga segala sesuatunya bisa berjalan normal kembali. Apa iya efektif pake acara mogok segala ? Entahlah.

Pokok permasalahan kekisruhan  memang rumit : isu gaji, kondisi pekerjaan hingga kekuatan serikat pekerja sehingga jutaan pengguna jasa bisa dibuat bete karenanya. Semoga urusan kisruh ini bisa ditangani dengan cepat. Aamiin.


Sumber : Dari Sana-sini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar