Selasa, 05 Mei 2015

JT 050515 : “Hanjin Green Earth” Terbakar Di Suez


Insiden kapal kontainer terbakar terulang kembali. Kali ini terjadi di Terusan Suez, Mesir. Tanggal 01/05 lalu, kapal “Hanjin Green Earth” mengalami kebakaran dibeberapa dek kapalnya.  Saat itu menunjukkan pukul 02.30 dini hari waktu setempat.

Pengertian kebakaran, tidak harus seluruh kapal dilalap si jago merah. Cukup terindikasi sejumlah kontainer terbakar, sudah diberitakan kapal terbakar dan memang berpotensi seperti itu, bila tidak ditangani serius ato komoditi yang terbakar cukup berbahaya.

Kapal tetap melintas dengan dibantu tim Emergency dari “Suez Canal Authority”, hingga akhirnya berhasil diamankan di pelabuhan Port Said. Kabarnya, hingga tgl 04/05 ato 3 hari kemudian, api masih menyala dan diperkirakan 50 kontainer rusak.

Untungnya, jalur navigasi di Terusan Suez tidak banyak terpengaruh dengan adanya insiden kapal Hanjin ini. Pelayaran Korea ini memiliki pengalaman pahit, saat beberapa tahun silam (tepatnya 2002), kapal “Hanjin Pennsylvania” terbakar hebat dan merusak ratusan kontainer.

Hanjin Pennsylvania saat itu sedang dalam perjalanan dari Singapura menuju Eropa. Namun saat di lepas pantai Sri Langka terjadi ledakan dan akhirnya menghanguskan kapal tersebut. Dua orang kru menjadi korban dan kejadian tsb dideklarasikan sebagai “Major Losses”.

Hingga kini belum terungkap jumlah kerugian yang diderita. Cukup sama-sama tahu aja. Dokumentasinya tragedi Hanjin Pennsylvania bisa dilihat dibawah ini.


Ikut prihatin dan semoga api bisa ditangani secepatnya. Siiip !

Sumber : SN-TR.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar