Ini adalah kali kedua pesawat milik negeri Jiran yang
mengalami kejadian memilukan. Sebelumnya, maskapai Malaysia Airlines (MAS)
kehilangan kontak dengan pesawat Boeing 777ER no penerbangan MH-370
dan hingga kini masih misteri. Disusul berita Kamis 17/07 malam ini,
yang menyatakan pesawat MAS MH-17 jatuh di wilayah Ukraina.
Sebab-sebab pastinya masih dalam penyelidikan namun ada
suara-suara sumbang yang menyatakan bahwa pesawat MH-17 jatuh setelah dirudal
milisi Ukraina. Bila ya, sungguh mengejutkan dan tragis. Tetapi sebaiknya,
menunggu hasil investigasi pihak berwenang.
Pesawat MH-17 sedang dalam perjalanan dari Amsterdam,
Belanda ke Kuala Lumpur (KL), Malaysia. Pesawat ini membawa 295
penumpang, termasuk 15 awak pesawat. Pihak maskapai kehilangan kontak
saat pesawat sudah lepas landas dari bandara Amsterdam.
Doakan saja, semuanya lancar dan baik-baik saja. Ikut prihatin
...
Sumber : Dari Sana-sini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar