Raksasa transportasi Taiwan, "Evergreen Group"
(EG) baru menuntaskan acara penamaan kapal barunya dari seri 8.452 TEUs
"Ever Lotus" dan kapal ini merupakan kapal ke-24 dari total order 45
unit kapal anyar, sebagai bagian dari program pembaruan.
Kapal-kapal anyar milik Evergreen Group ini, mulai
digelontorkan sejak bulan Juli 2012 lalu dan terdiri beberapa tipe / kelas.
Kapal Ever Lotus sendiri merupakan kapal ke-15 dari seri "L-Class"
(cek deh kapalnya) ato kapal yang memiliki kemampuan hingga diatas 8.000 TEUs.
Konstruktor kapal anyar EG yakni "Samsung Heavy
Industries" (SHI) dan dioperasikan di pentas bergengsi "Asia
Eropa" (AE). Vice group chairman EG, Raymond Lin mengharapkan kehadiran
kapal-kapal baru akan membawa kesejahteraan bagi biz EG.
Selain menambah 30 unit kapal "L-Class" (8.000
TEUs), EG menyewa 5 x 8.800 TEUs dan 10 x 13.800 TEUs untuk memenuhi permintaan
pasar dan juga mitra kerjanya. Target pengiriman kapal-kapal anyar ini 45 unit
diperkirakan selesai tahun 2015 mendatang.
Armada yang bakal dituntaskan selama tahun 2014 : 18 unit
sedangkan 2015 : 3 unit doank. Congrats !
Sumber : Dari Sana-sini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar