Info teranyar di blog ini bakal menyoroti perkembangan
industri pelayaran secara khusus di minggu 42 (13-19 Oktober 2013). Jadi
selamat membaca dan semoga bisa menikmati akhir pekan sambil mendapat asupan
info terkini. Dijamin gak nyesel, wong gak bayar he he he ...
Info pertama datang dari galangan di daratan Cina,
"Sainty Shipyard". Belum lama ini, galangan yang memiliki spesialisasi
membangun kapal di jalur dingin berlapis es, mengirim kapal "Sainty
Vogue" (1.070 TEUs) ke afiliasinya sendiri, "Sainty Marine
Group" (SMG).
Tadinya, kapal ini dipesan oleh non-operating owner (NOO)
di daratan Eropa namun krisis keuangan global yang mendera zona Euro beberapa
waktu lalu, kapal ini terbengkalai dam diambil-alih oleh SMG. Kapal ini
kabarnya sudah disewa pihak Maersk Line yang membutuhkan spesifikasi kapal
yaang dibutuhkan, dan akan dioperasikan di jalur panen buah antara Maroko -
Rusia.
Saat ini, kapal masih berada di RRCina dan akan segera
dikirimkan ke Maroko karena mulai operasional per tgl 11/11 mendatang. Dengan
rencana masuk pelabuhan St. Petersburg gak diragukan lagi, Maersk-Seago bakal
memerlukan kapal jenis ini.
Info ke-2 datang dari markas "Hamburg-Sud"
(H-S), Jerman. Minggu depan H-S bakal menerima kapal baru "Cap
Cleveland" (3.868 TEUs) dari NOO F.A. Vinnen & Co. Kapal ini bakal
dioperasikan di WCNA (west coast north america) - Australia dan Selandia Baru.
Rencananya, Cap Cleveland bakal menggantikan "Cap Egmont" (3.104
TEUs).
Servis diatas, dioperasikan bersama mitra-kerja "CMA
CGM" dan "ANL". Kabarnya, kapal ini merupakan yang pertama dari
seri SDARI 3800 yang dipesan NOO Vinnen dari sebuah galangan kapal di RRCina.
Harga per kapalnya sekitar USD 50 juta. Kapal ke-2 "Cap Coral" bakal
segera dioperasikan pulan namun menunggu waktu yang pas.
Ke-2 kapal diatas, bila di-cek di daftar koleksi
armadanya Vinnen, memiliki nama asli : "Merkur Fjord" dan
"Merkur Ocean". Biasanya, bila disewa oleh pelayaran lain maka secara
otomatis akan berganti nama, apalagi bila sewanya tahunan. Kalo cuma sebentar
relatif lah. Congrats deh.
Info penutup, datang dari NOO "Eastern
Pacific", yang baru saja mendapatkan kapal anyar tapi langsung dinamai
"Hanjin New Jersey" (3.614 TEUs). Kapal ini merupakan kapal ke-2 dari
total order 4 unit yang dipesan Eastern Pacific (terhubung ke Ofer Family) di
bulan Juni 2011 lalu. Konstruktornya : "Sungdong Shipyard", Korea
Selatan.
Kapal ini (new baby-overpanamax) memiliki spesifikasi panjang 228 meter dan lebar 37,30 meter (15 row). Dilengkapi dengan 500 reefer plug dan
dirancang bisa melaju hingga kecepatan 21 knots. Kapal ini disewakan ke pihak
"Hanjin Shipping" (HJS) dan akan dioperasikan bersama mitra kerja di
Trans Pasifik : "Evergreen Line".
Congrats !
Sumber : LV.