Minggu, 12 Januari 2014

JT 120114 : Dirut PT KALOG Tutup Usia

Minggu 12/01 pagi menjelang siang, telah berpulang ke Rahmatullah seorang pimpinan PT Kereta Api Logistik (KALOG), Rustam Harahap, seorang putera daerah kelahiran Medan namun lebih memilih logat Jawa untuk menyampaikan pesan-pesannya.

Di KALOG, jabatan terakhirnya yakni sebagai Direktur Utama (Dirut). Almarhum lahir pada tanggal 05 Agustus 1963 serta tutup usia pada tanggal 12 Januari 2014, dalam usia 50 tahun. Sayangnya tak banyak kenangan yang bisa ditulis karena hubungan kerja yang mematok garis komando.

Saat terakhir bersama Dirut KALOG, yakni menghadiri acara tukar pikiran di kantor pusat Global Putra Indonesia (GPI) Group - KALOG pada hari Kamis tanggal 09/01. Dirut KALOG begitu bersemangat membahas isu logistik nasional bersama CEO GPI Group, Sumadi Kusuma. Kabarnya, setelah pertemuan tersebut Dirut KALOG bertemu Dirut PT Kereta Api Indonesia (Persero), Ignasius Jonan.

Jujur saja, dari hati terdalam, kami masih belum percaya, masih terhenyak, rasanya setengah jam sebelumnya masih membaca email balasan, koq tiba-tiba ada email belasungkawa dan mengabarkan Dirut KALOG telah tiada.

Takdir Ilahi tak bisa dipungkiri. Itulah kenyataan yang harus diterima kerabat kerja, saudara hingga keluarga. Rustam Harahap menghembuskan nafas terakhirnya sekitar jam 09.50 WIB di RS Immanuel Bandung.

Semoga amal ibadahnya diterima Allah SWT dan diampunkan semua dosa serta kesalahannya. Dan bagi keluarga yang ditinggalkan, diberi ketabahan dan kesabaran dalam menghadapi cobaan Allah SWT.Aamiin YRA. 

Upacara pemakaman akan dilangsungkan Senin 13/01 dan jenazah akan disemyamkan terlebih dahulu di kantor pusat PT Kereta Api Indonesia (Persero) Bandung.

Inna lillahi wa inna ilaihi roji'un. Selamat jalan pak Rustam.


Sumber : KALOG.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar