Presiden Venezuela, Hugo Chavez meninggal dunia. Dunia
berduka kecuali Amrik yang sukacita. Amrik adalah musuh berat negara yang
beribukota Caracas ini. Berita duka ini disampaikan oleh wakil presiden Nicolas
Maduro (asli bukan dari Madura lho).
Chavez menderita sakit parah akibat kanker selama lebih
dari setahun dan sempat menjalani operasi beberapa kali. Chavez meninggal dunia di usia 58 tahun
setelah mengalami masa-masa kritis selama sebulan lebih.
Saat mengumumkan kabar duka, Maduro menyampaikan bahwa
pemerintahnya telah mengusir 2 (dua) diplomat Amrik karena dicurigai
memata-matai militer Venezuela. Maduro diprediksi menjadi calon kuat pengganti
Chavez, selain Diosdado Cabello – Ketua Dewan Nasional Venezuela.
Biasanya, kematian seorang kepala negara berpengaruh bisa
berdampak kepada ekonomi nasional ato harga minyak dalam beberapa hari ke
depan. Stay tune.
Turut berduka cita ya.
Sumber : Dari Sana-sini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar