Hari ini, semua orang bergegas mengambil kesempatan mengambil keberuntungan dari hikmah angka keramat: 10.10.10 yang artinya 10 Oktober 2010. Mudah diingat dan ya hitung-hitung cari polularitas. Semua hari diciptakan baik oleh Allah SWT.
Malah, hal kontras ditunjukkan editor jurnal tr@msport (JT) karena kali ini karena mengangkat isu denda besar yang ditimpakan pemerintah Amrik ke sejumlah international freight forwarding (IFF) global, yang didakwa melakukan hal yang berlawanan dengan hukum Amrik.
Akibatnya, selain harus berurusan dengan pihak berwajib, sejumlah IFF yang kedapatan melakukan aksi ‘nyleneh’ pun diharuskan membayar denda yang lumayan aduhai gedenya. Dari 3 besar saja, dikabarkan bakal ada pemasukan USD 24 juta !
Hari gini, bayar USD 24 juta ? Ngga kebayang deh. Berdasarkan keputusan U.S District Court, 3 (tiga) IFF besar yang dikenai sanksi berkaitan dengan pelanggaran Sherman Act, yakni: Geologistics, Schenker dan BAX Global.
Rinciannya sebagai berikut:
- Geologistics – USD 687.960
- Schenker – USD 3.535.514
- BAX Global – USD 19.745.927
Tuduhan yang dijatuhkan kepada ketiganya, melakukan konspirasi menarik sejumlah biaya tertentu kepada Customer, khususnya air-freight ke Amrik selama periode antara tahun 2002 hingga 2007. Ehh ... ketahuan juga ya.
Geologistics International Management (Bermuda), Schenker AG yang bermarkas di Essen, Jerman serta BAX Global yang bermarkas di Toledo, Ohio, Amrik kabarnya setuju untuk membayar denda diatas.
Ngaku bersalah nih ? Apapun itu jujur dan mau mengakuinya, tindakan elegan dan patut mendapat acungan jempol atas keberaniannya menyadari kekeliruan diatas. Bravo dan tetap berkarya. Didunia ini ngga ada yang sempurna koq.
Jadi, 10.10.10 ngga selalu identik dengan keberuntungan khan he 3x.
Sumber : EFT.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar