Kamis, 26 April 2012

JT 260412 : SeaIntel – Maersk, H-S, APL Paling Populer


Menurut SeaIntel Maritime Analysis, tiga pelayaran besar dunia terpilih sebagai pelayaran yang paling diminati Customer. Mereka adalah Maersk Line (Denmark), Hamburg-Sud (Jerman) dan APL (Singapura).
 
Survei bulanan ini mengukur kedatangan kapal hingga di tempat tujuan dalam satu hari terkait jadual. Database SeaIntel terdiri dari 68.000 jadual kedatangan, untuk 22.000 kapal di 29 rute dan melibatkan 52 perusahaan pelayaran, terhitung sejak Juli 2011.

Reliabilitas pelayaran global meningkat 1 % saja, dari 78 % ke 79 %  (kurun waktu Februari ke Maret) – demikian catatan media yang berbasis di London, International Weekly Freighting (IFW). Artinya, setipa pelayaran mampu memperbaiki performansi secara individual dengan baik. 

Diperingkat Top 20 Operator, MSC (pelayaran terbesar ke-2, setelah Maersk Line) yang mendapat nilai kurang (lowest level of reliability) dengan 64 %. Coba bandingkan dengan Maersk Line yang meraih  93 %.

Di rute tertentu pun ada jagoannya masing-masing. CEO SeaIntel, Lars Jensen menyebut, MOL sebagai top performer di rute Amrik – Amerika Selatan (96 %), Deutsche Afrika Linien (DAL) top performer rute Eropa – Afrika (75 %) sementara Matson meraih “angka sempurna” 100 % untuk bisa menjagoi westbound transpacific !

Setidaknya, Customer bisa memahami dan memilih pelayaran mana saja yang layak dipakai untuk menyesuaikan dengan kebutuhan masing-masing kriteria yang dimiliki. Ada yang berpatokan ke harga, waktu atau kondisi lainnya. 

Up to you ‘lah he he he, yang penting tahuuuu.

Sumber : Dari Sana-sini.

Rabu, 25 April 2012

JT 250412 : CSCL & HJS Tingkatkan Frekuensi


Pelayaran asal RRCina, China Shipping Container Lines (CSCL), mengumumkan layanan baru Asia – Eropa (AE), diluar yang sudah ada saat ini, hasil kerja bareng dengan Evergreen. Mulai Mei 2012, CSCL bakal memilik 9 loop AE.

Walau seminggu cuma 7 hari, bukannya servis setiap hari 1 loop sudah yahud. Jaman sekarang lebih banyak loop lebih OK ! CSCL bakal punya 5 loop di slot milik CKYH dan AEX2 / CES2 – hasil gandeng Zim dan Evergreen.

Selain CSCL, Hanjin Shipping (HJS) termasuk yang bakal tampil lebih agresif di bulan Mei dan seterusnya. HJS bakal mengambil slot servis Asia Black Sea Express (ABX), yang dijalankan berame-rame oleh CSCL, “K” Line, Yang Ming, PIL dan WHL.

Dan di Intra-Med, HJS bakal membeli slot Arkas Line dan Turkon Line (TLS) yang mengoperasikan Turkey-Levant Service. Untuk meng-cover area Mediterania, HJS bakal mengoptimalkan hub-port di Turki, Lebanon dan Mesir.

Wah, seru juga ya. Detilnya, silahkan tanya pelayaran terkait supaya lebih jreng. Good luck.

Sumber : Dari Sana-sini.

Selasa, 24 April 2012

JT 240412 : Maersk Perluas Program "Daily Maersk"

Tadinya, program "Daily Maersk" yang diciptakan untuk Pelanggan di rute Asia-Eropa (AE), naga-naganya bakal disebar ke rute lain. Selama bulan Februari 2012 lalu, pelayaran nomor 1 didunia asal Denmark, mengklaim bisa mencapai target 99 % kapal tiba tepat waktu.

Target Maersk Line di tahun 2012 ini, paling ngga bisa mencapai 95 % ketepatan waktu kapal tiba di pelabuhan tujuan di east-west trade, dan juga kawasan lain seperti Oceania dan Amerika Latin. Bagus dunk prospeknya ?

Chief Commercial Officer Maersk Line, Lucas Vos, menyampaikan ide tersebut di forum "14th Global Liner Shipping Conference" yang diadakan di London, Inggeris atas prakarsa media Containersation International (CI), awal minggu lalu.

Ngga semuanya berjalan mulus karena pasti akan ada hambatan infra-struktur, semisal di Afrika dan Rusia. Tapi justru ini tantangannya. Bukan berarti sulit terus ditinggalin. Di Eropa, program Daily Maersk berhasil meningkatkan pangsa pasarMaersk Line, dari 21 % ke 25 %. Bagus banget !

Kedepannya, Maersk sudah cukup puas dengan porsi tersebut dan belum berminat meningkatkan pangsa pasarnya lagi. Bisa runyem karena pasti ada yang lapar juga diluar sana. Kalo kalap karena kapal ngga terisi, bubar jalan deh. Perang tarif lagi.

Take care.

Sumber : HKSG.

Senin, 23 April 2012

JT 230412 : SSL Q1 2012 Rugi

Hentakan isu harga bahan bakar (BBM) bakal naik, ikut merembet ke biz Samudera Shipping Line (SSL). Setidaknya walau nun jauh di Kota Siinga, yang namanya dampak pasti berimbas. SSL kabarnya merugi (net loss) USD 3,8 juta di kuartal 1 (Q1) 2012.

Pelayaran yang terdaftar di Singapura, namun dimiliki Samudera Indonesia Group (SIG), di Januari – Maret 2011 lalu masih bisa menabung USD 152.000,- Jebloknya prestasi di Q1 kabarnya dipicu oleh tingginya biaya operasi (harga minyak).

Untuk bisnis domestik, pelayaran yang dibesarkan oleh sang pendiri Soedarpo Sastrosatomo (alm) ini, harus menelan kerugian akibat pengalihan subsidi minyak yang diterapkan mulai bulan Februari 2012 lalu.

Gross profit bisnis antar-pulau cukup menjanjikan. Buktinya masih bisa untung USD 1 juta di Q1 walau bila dibandingkan Q1 2011 turun, yakni USD 2,7 juta.

Bisnis industri pelayaran sejalan dengan gelombang pasang surut perekonomian dunia, fluktuasinya sangat tajam. Kalo untung, aje gile. Kalo rugi, bisa tutup perusahaan hik hik hik.

Sumber : STA.

Minggu, 22 April 2012

JT 220412 : Yong Cai Tabrak Kapal Ikan


Bukan dengan niat sengaja, menenggelamkan kapal ikan, tapi ini musibah dan bisa terjadi dimana saja kapan saja. Adalah kapal kontainer Yong Cai yang diberitakan menabrak kapal ikan 3,4 ton bernama Daini Shinyo Maru dekat Suzu, Ishikawa, Jepang.

Kapal penangkap ikan dengan 2 awak kapal ini tenggelam dan pihak otoritas terkait merujuk tindakan kru kapal Yong Cai lalai sehingga mengakibatkan kematian. Pihak penjaga pantai Jepang (Japan Coast Guard) memeriksa kapal secara seksama.

Kapal Yong Cai memiliki panjang 136 meter, bobot 14.080 dwt. Tidak disebutkan siapa operator kapal Yong Cai namun dipastikan setelah investigasi bahwa kapal Yong Cai benar adanya, telah menabrak Daini Shinyo Maru.

Bagaimana proses selanjutnya ? Biarlah pihak-pihak terkait yang mengurusnya. Yang penting, Anda tahu apa terjadi di dunia belahan sana.

Sumber : SWL.

Sabtu, 21 April 2012

JT 210412 : Seaspan Terima Cosco Hope 13.100 TEUs


Juragan kapal yang memiliki kantor pusat di Vancouver, Kanada namun terdaftar di New York dan Marshal Island serta dikendalikan dari Hong Kong, Seaspan Corporation, baru aja menerima kapal Cosco Hope dari Hyundai Heavy Industries (HHI).

Kapal ini memiliki kemampuan memuat 13.100 TEUs dan menjadi kapal ke-3 yang diterimanya di tahun 2012. Total armada kapal yang dioperasikan berjumlah 68 unit. Cosco Hope menjadi kapal ke-7 dari total 8 unit yang dipesan.

Cosco Hope disewa selama 12 tahun. Berapa harga sewanya, ada deh. Congrats ya.

Sumber : Dari Sana-sini.